Sunday, December 4, 2011

akhir

haru biru
suka duka
tawa canda
murka luka
duka
duka

air mata

Monday, October 12, 2009
10:49 AM

Saturday, October 15, 2011

perempuan dalam lukisan

lukisan perempuan itu menggodaku
membuatku rela kehilangan berjam waktuku untuk memandanginya
lihat bibir itu, seandainya berbicara pasti kata-kata manis yang keluar
oh ya ampun matanya, memikat sekali! seperti memintamu untuk terus memandanginya
mungkin mata itu berkata seperti ini "hey, kamu! lihat aku begitu memikat, kau akan terikat, lalu matamu hanya akan memandangiku saja, ingat!"
lalu tangannya yang mengulur itu, seakan menawarkan sesuatu. apa yang dia tawarkan? cinta? bagaimana bisa? atau mungkin sebenarnya dia tidak menawarkan apa-apa, hanya ruang hampa pada tangannya yang mengulur terbuka?
lukisan itu benar-benar hidup, penuh warna sangat indah, sungguh!
mataku seperti dipaku, aku berdiri kaku, lukisan itu mengikatku!
aku tercekat, seakan dia menarikku untuk mendekat, aku tidak melawan karena sungguh, dia sangat menawan!

oh tuhan, gilakah aku?
aku jatuh cinta pada perempuan dalam lukisan!
perempuan yang tidak bisa aku bawa pulang
perempuan yang tidak bisa menemaniku melewati malam panjang nan jalang
perempuan yang hanya berupa lukisan, perempuan yang tak bisa aku dapatkan!
oh, apa yang harus aku lakukan?!

Sunday, September 4, 2011

Sama saja?

Tiba-tiba datang,
Mungkin tak lama akan hilang
Sama saja, selalu berulang
Selalu, datang lalu hilang
kembali menguap
Kembali mengendap
pengap.

Tiba-tiba datang,
hilangkah?
Relakah?
Ah, entahlah.


Kamu.

Monday, August 22, 2011

Nah kan

Nah kan tanda tanya
Ah siapa tahu dusta?
Yah sudah kalau tidak percaya
Ah percaya yang mana?
Nah kan dilema
Ah jadi bagaimana?
Yah sudah tinggal tanya
Sudah tanya
Bagaimana?
Implisit
Terus ungkit!
Ah bikin sembelit!

Monday, August 8, 2011

lalu tabu

Tentang lalu
Tentang tabu
tentang tubuh
Tentang peluh
Tentang lenguh
Tentang gaduh
Tentang binal
Tentang nakal
Tentang jalang
Tentang nyalang
Tentang lingga
Tentang pria
Tentang yoni
Tentang birahi
Tentang rasa yang tak bisa saya ubah dalam kata

Sunday, August 7, 2011

ah, kamu

saya mengenalmu belum begitu lama, sebulan lalu? hampir dua bulan? ah entahlah pokoknya belum begitu lama, tapi kamu tau tidak, saya benar-benar menyukaimu, sungguh.
mengenalmu, lalu menyukaimu, sederhana sekali, tanpa drama, pun substansi.

tidak perlu waktu lama untuk saya menyukaimu, berbicara denganmu seperti candu, tidak bisa berhenti dan terus menerus ingin lebih. hanya dengan bertegur sapa, kamu telah membuat saya lupa tentang duka. kamu membuat saya tersenyum, tertawa, bentuk sederhana dari bahagia.

kamu bertanya,
but how do i know this one ain't just another of your flirt then?
no, this is not just another of my flirt =]

Tuesday, June 7, 2011

perbedaannya adalah:

perbedaannya adalah:
saya mencintaimu membabi buta
seakan besok kamu tidak lagi menjadi milik saya
seakan besok saya akan kehilangan kamu
seakan besok tidak ada lagi kamu
saya mencintaimu habis-habisan
tidak peduli berapa kali kamu membuat saya terjatuh
tidak peduli berapa kali kamu membuat saya terpuruk
saya tetap mencintaimu seakan hanya itu yang bisa saya lakukan
dan memang hanya itu yang ingin saya lakukan,
mencintaimu.

perbedaanya adalah:
saya menyayanginya tidak atau mungkin belum mencintainya
mungkin tidak akan seperti saya mencintaimu
mungkin saya tidak bisa mencintainya seperti saya mencintaimu
mungkin saya tidak mau mencintainya seperti saya mencintaimu
karena pada akhirnya yang tersisa hanya luka
luka yang cukup untuk membuat saya tidak mau mencintai siapapun
seperti saya mencintaimu.

Thursday, April 7, 2011

apa? kenapa?

saat kamu bertanya, kenapa
jawaban saya pasti hanya diam
bukan tidak mau memberitahumu
tapi saya selalu kesulitan menjawab kenapamu,
ajak saya bicara saya akan bercerita
jangan tanya kenapa,
saya tidak tau harus menjawab apa.

Saturday, April 2, 2011

berantakan.

ini adalah saat dimana pikiran dan badan tidak karuan. entah karena substansi entah memang sedang tidak berdamai dengan diri sendiri. mungkin keduanya. tidak tahu berapa kali saya menghela nafas, capek sekali dengan badan sendiri yang terus kedinginan sedari tadi. dan tremor sialan, berhenti!
ingin menulis banyak, tapi sialan, sialan, sialan!
terlalu banyak, sialan!

Thursday, March 17, 2011

GILA!

malam ini ngemasrum sendiri, di kamar.
gak kaya kemarin sama una dan ega liat awan sama bulan, di rooftop.

lagi liat gambar-gambar di dinding menari, eh ketemu si gambar mata,
indahnya buyar para penari dari gambar lain bubar! ih sialan!

sempet main plotot-plototan (kaya orang totol) saya kalah T_T sekarang ngetik dibalik selimut. mataaaaaaaaaaaa si mataaaaaaaaaaa perusak!! T_T

ngahhh dimarahin mba yaya pula gara-gara ngemasrum gak jelas T_T

(yolooh ini tangan kaya misah dari tubuh, ngetik-ngetik sendiri *cekikikan tapi ngeri sendiri*)

HA! mata saya akan melawan kamu! (tiba-tiba keinget si gambar mata!! aduh tapi mau pipis duluuu, ribet ihhhh saya ribet sendiri, mata sialan, awas kamu! ((((( ih barusan saza ih pţ3oşăşl((=+ÎŢşăl NGAAAAAAH KEZBOARD SAZA KENAPA!! IH BAHASANZA JADI ANEH, IH QWERTZ HAHAHAHAHAAH JADI QWERTZ! TADI SAZA PIJET APA SIH_!!!

ZA TUHAN SAZA BEGO SENDIRI DAN RIBUT SENDIRI GINI! HUHUHUHUHU
(SI KISNU KEMANA SIH DISURUH ZM JUGA (IH ZM, IIH!) UNA JUGA KEMANA IHHHH!! GRR!)


-dua jam kemudian-

HAH!!! SUDAH KEMBALI NORMAL HURUF Y SAYA SUDAH KEMBALI PULANG, SETELAH PERJUANGAN YANG BIKIN GILA (masrum nih aaaaaaaah saya jadi bego gini (salah sendiri gue di mamam *kata si masrum*))

HAH! KEMBALI KE MATA (IH! *matiin kepslok* merusak pemandangan ah, ganggu banget kamu kepslok (YA ELO NGAPAIN PAKE GUE *KATA SI KEPSLOK*))


oke saya akan mengalahkan si gambar mata (setelah keributan KEZBOARD tadi masalah mata belum selesai, iya saya masih dendam!)

*gunting kertas persegi panjang yang panjang biar tidak merusak gambar dan hanya menutupi si mata (soalnya si mata itu ada di dalam gambar kupu-kupu (kupu-kupu bermata, ngaah! jadi kebayang si mata, ngeri sendiri) - tempel dabeltip di kertas persegi panjang yang panjang tadi - tempel di si mata! TADAAAA, si mata hilang cuma ada sayap kupu-kupunya aja, nyeheheeh saya pintar (iya saya goblok) dadah mataaaaaaaa*

HAHAAHAHAHA PUAS, MEMANDANG DINDING TANPA MATA YANG MEMELOTOTI SAYA, DAN KEYBOARD SUDAH KEMBALI NORMAL GAK KEZBOARD LAGI! (ternyata tadi keubah jadi bahasa Romania, entah tadi saya pijet apa deh hahahah goblok)

udahan ah ribut-ributnya, semua masalah tetololan sudah diatasi, sekarang kembali jatuh cinta dengan keindahan.

*matiin Of Montreal (OST perjuangan goblok-goblokan tadi) - kembali ke honey bee*
mari kita ber-psychedelic-ria, selamat malam kalian semua
*matiin lampu*

Monday, March 7, 2011

liar, player, faker.

RT @Sexstrology: A #Gemini's love life is a mess"

HAHAHA begitu membacanya langsung tertawa dan menganjingi! lalu ini:

RT @Sexstrology: #Gemini are masters at flirting
RT @ZodiacFacts: #ZodiacFacts #Geminis unfortunately have a reputation for being liars but you are only saying what comes to mind.

teringat? iya, langsung teringat tahun-tahun kemarin, LIAR adalah kata yang sangat akrab, hampir setiap hari mereka menyebut saya liar dan memang saya - kami, memang pembohong. mereka bilang:

LIAR
DRAMA KING
PLAYER
FAKER!

HAHAHAHAHA,
LIAR? memang, tapi sebenarnya tidak juga ah (boleh dong membela diri) buktinya saya tidak menutupi ke FAKERAN saya, iya kan? kalian saja tidak sadar hehe. lalu PLAYER? ah siapa bilang, saya diam ko, saya menunggu orang yang ingin bermain dengan saya, bukan mencari-cari dan mengajak bermain, coba ingat-ingat siapa yang memulai permainan? saya atau kalian? yang datang dan mengajak bermain siapa? saya? kalian ko, saya cuma diam menunggu iya kan? hey kamu saat kamu bertanya "kamu cuma main-main sama kami yang disini kan?" apa saya menjawab tidak? saya menjawab iya bukan? tuh kan saya orang jujur ko :p
dan kamu, seorang pemain yang lain, dengan penuh kesadaran mengajak saya bermain-main, lalu akhirnya kamu bilang "cause if its all just a game,
in the end id still ! be rather waste my life pretending than have to forget you for one whole minute" uhuk uhuk. lalu setelah semua permainan kamu menunjuk saya sebagai "YOU SUCH A DRAMAKING (queen be, lol)" drama oh drama! ada permainan tanpa drama? tidak ada sayang. toh kalianpun sama saja, berdrama, kita semua suka drama bukan? kamu pernah bilang "you amaze me with your spectacle" (i take it as compliment :p) iya saya memang suka bermain drama, panggung dibuka mari bermain drama, kalianpun bersedia, iya kan? :p
drama, kebohongan, permainan. saya sudah mengingatkan sebelumnya hanya saja kalian tidak pernah sadar, coba baca ini sekali lagi:

i dont give a fuck if you like me or not
i wont try to be something that you aren’t going to hate
i refuse to conform.
—-
i warn you
to stay away you might love me
i might hurt you x]
please, get lost. i warn you.
its all lies yea its all lies
no need to wonder why now.
shh, im a liar x]

ummh sorry we're only kidding
in the end it's only a game
enjoy the gamelaa x]


see, saya pembohong dan pemain yang jujur, saya sudah mengingatkan sebelumnya, sekali lagi, kalian saja yang tidak sadar.
kamu bilang "why should you, why should you hurt us?"
kamu bilang "but i still love you"

ah, rindu dulu jadinya. terimakasih ya kalian sudah mau bermain-main dan mengunjungi panggung drama saya. saya tau kalian mencintai saya dan saya tidak pernah bohong tentang semua perasaan saya ko =]

Wednesday, March 2, 2011

oh! dunia

dulu dunia saya cukup sederhana
tangis dan tawa untuk hal yang biasa
entah sejak kapan ia berubah dan berulah
menjadi dunia yang buruk rupa dan membuat pusing kepala
tangis dan tawa untuk hal absurd yang hanya dimengerti oleh sendiri

lalu keinginan selalu hanya satu,
cepat mangkat dan lenyap dari dunia
surga dan neraka tak pernah jadi masalah
yang penting sudah tidak menjejak bumi

oh! sudahlah!

Wednesday, February 9, 2011

honey bee

honey bee,
berkenalan saat saya sedang melayang
seketika merasa, nyaman, aman, tenang, damai. indah.
setiap hari, selalu mendengarkan honey bee

mungkin untuk kalian lagu ini biasa saja,
tapi untuk saya,
entahlah, lagu ini membuat saya merasa damai
dan saya kecanduan.
tidak bisa berhenti mendengarkan.

I am a honey bee
Shunned off from the colony
And they won’t let me in
So I left the hive
They took away all my stripes
And broke off both my wings
So I’ll find another tree
And make the wind my friend
I’ll just sing with the birds
They’ll tell me secrets off the world

Tuesday, February 8, 2011

kenapa?

pelabelan
melabelkan
dilabelkan

pengkotakan
mengkotakan
dikotakan

pemarjinalan
memarjinalkan
dimarjinalkan

termarjinalkan

saya tidak mengerti.

kita

tuhan,
saya tidak menyembahmu
saya mencintaimu
hanya saya dan kamu.

Thursday, February 3, 2011

iya, ini masalahnya.

karena bosan dengan berbagai pertanyaan tentangmu, dan bosan dengan pertanyaan kenapa, karena sudah basi dan bosan mengulang-ulang cerita. maka saya posting juga disini, tetapi maaf ini memang subjektif.


selamat petang,

sahabat

beberapa hari lalu saya menemukan hal yang membuat saya emosi, ya akhirnya saya tahu alasan kamu meremove dan memblock saya. awalnya saya pikir kamu menonaktifkan FBmu. lalu kemarin saya lihat oh ternyata FBmu masih ada. oke saya memang diblock. saya tidak begitu peduli sampai akhirnya saya lihat profilemu, dan wow sepertinya saya mengenali gambar di foto profilemu, ya, gambar itu, kamu dan dia. saya sempat bengong, lalu marah, lalu sakit hati, lalu sedih, lalu saya menangis. “anjing, gue lo singkirin!” ya, itu yang langsung terlintas di pikiran saya. kenapa kamu sampai meremove dan memblock saya karena kamu kembali padanya? karena kamu malu? atau karena kamu takut?

anjing keparat, kamu memanggilnya itu, kamu bilang kamu tidak bisa memanggil saya seperti itu. kamu bilang dia anjing, sms-sms pembukaan pemutusan hubunganmu penuh dengan caci maki untuknya, sampai akhirnya kamu bilang mungkin kamu bisa memaafkan saya tapi kita tidak perlu berhubungan lagi, tidak perlu bersahabat lagi. kamu bilang gara-gara saya kamu trauma untuk bersahabat lagi dengan siapapun, oke, saya terima, saya salah, semua omongan kamu saya terima. hanya satu hal yang sampai sekarang dan kapanpun tidak akan bisa saya terima, bahwa kamu berpikir saya menyukainya, aduh teman dia bukan tipe saya, sedikitpun tidak mendekati. kamu berpikir bahwa saya adalah si sahabat jalang yang berusaha merebut lelakimu. demi tuhan terlintaspun tidak.

saya masih tidak mengerti, apa yang membuatmu berpikir seperti itu. semua kelakuan saya? kamu tahu saya seperti apa, kamu selalu berkata “gue lebih tau lo daripada emak lo, gue tau lo luar dalam”

ini saya lho, yang akan selalu ada buat kamu kapanpun kamu butuh. ini saya lho yang dari awal selalu mendukung apapun yang bikin kamu bahagia. ini saya lho, yang dari awal ospek selalu sama kamu. ini saya lho, yang tidak pernah punya niat buat menyakiti kamu. ini saya lho, yang tau kamu luar dalam, dan sebaliknya. ini saya lho, temen kamu bolos. ini saya lho, yang mau mendengarkan semua keluh kesahmu. ini saya lho, yang menangis seperti anak kecil saat kamu marah. ini saya lho, yang selalu ada di samping kamu. ini saya lho, yang selalu diidentikan dimana ada kamu disitu ada saya. ini saya lho, ini saya, sahabat kamu.

apa yang membuatmu berpikir saya ingin merebut apa yang kamu punya, menghancurkan apa yang kamu bangun. apa?

saya tidak pernah selesai membaca emailmu. isinya terlalu menyakitkan, sampai sekarangpun masih terngiang kata-kata pilihanmu. parasit. kamu bilang saya pintar memanfaatkan orang, kamu bilang saya parasit. kamu menyebut lelaki-lelaki yang saya manfaatkan, kamu bilang saya perempuan macam apa berkelakuan seperti itu. ya tuhan kamupun bahkan pernah menyuruh saya untuk memanfaatkan seorang lelaki, ingat? saya benci email kamu, bukan karena isinya penuh caci maki, tuduhan, penghakiman, dan sangat menyudutkan, tetapi karena saya melihat kamu sebagai orang lain, perempuan picik munafik yang penuh kecemburuan. ya, kamu bilang kamu cemburu sama saya bukan? memang terbaca dari kata-katamu.

setiap saya ke kampus, orang-orang selalu bertanya, kamu di mana, kenapa saya sendiri, setiap ada acara mereka selalu bertanya, kamu ikut atau tidak. mereka selalu bertanya kamu sibuk apa, kamu kerja di mana, skripsi kamu bagaimana. saya selalu bersikap seakan semuanya baik-baik saja, saya menjawab seakan saya tahu semuanya. mereka tidak tahu kalau saya tidak tahu apa-apa. saya tidak tahu apapun tentang kamu sekarang.

dan dulu pesan terakhir kamu adalah supaya saya tidak terus-terusan bolos kuliah karena kamu merasa cape terus-terusan mengisi absen saya, merasa cape selalu ditanya saya kemana, kenapa tidak masuk, saya dimana. kamu bilang kamu cape dengan semua itu.

kamu tahu saat mereka berkata bahwa sudah beberapa hari matamu bengkak, dan kamu bilang kamu tidak makan apapun, kamu tidak keluar kamar, saya sangat merasa bersalah. ingin sekali saya pergi ke sana, meminta maaf, bersujud kalau perlu, apapun, supaya kamu memaafkan saya, tapi teman kita bilang itu bukan ide yang baik, saya hanya akan mendapat penolakan dan mungkin caci maki tambahan. saya mengurungkan niat saya.

semuanya tidak pernah lagi mengusik saya sampai saat kemarin. saat saya tahu kamu kembali padanya. oh, tolong jangan pernah berpikir saya cemburu. saya hanya tidak habis pikir, apa sih yang ada di otakmu? masih belum tahukah kamu dia lelaki seperti apa?

kamu bilang dia lebih semangat membalas sms saya dibanding sms kamu, kamu bilang dia sangat cepat membalas sms kalau isinya tentang saya. kamu bilang dia berbohong padamu. kamu bilang dia selalu semangat saat bercerita tentang saya, kamu bilang bahkan didepanmu dia berani mencubit lengan saya, mengelus rambut saya. kamu bilang dia anjing keparat.

lalu kenapa kamu kembali padanya? padahal kamu tau dia seperti apa. apa perlu saya ingatkan kembali? dia berusaha memegang tangan saya saat kami menuju kosanmu padahal jelas-jelas saya tidak butuh pegangan. dia berusaha memegang tangan saya saat kami menyebrang, dia mengelus punggung saya saat saya bermain dengan komputer saya. kamu pikir saya membiarkannya? tidak.

lalu pembelaanya adalah, saya yang menyukainya. saya? demi tuhan, seganteng apa sih dia? sepintar apa sih dia? sampai saya menginginkannya dan berusaha merebutnya dari sahabat saya sendiri? saya tidak menginginkannya, terimakasih.

oh apa kamu tahu dia mengirimi saya pesan saat dia tahu saya meremovenya? oh apa kamu tahu dia datang ke sini dan saya mengusirnya? kamu tidak tahu.

saya masih tidak mengerti kenapa kamu kembali kepadanya dan benar-benar menyingkirkan saya. apa kamu tahu teman-teman kita berpikir bahwa kamu bodoh? saya rasa kamu tidak tahu. saya bilang saya tidak terima disingkirkan seperti ini, meskipun saya tahu toh saya tidak bisa apa-apa juga. kenapa sekarang kamu remove dan block saya, kenapa bukan dari dulu. teman kita bilang pada saya “yasudah sabar saja, mau gimana lagi, pengorbanan, berkorban demi teman” saya rela berkorban apapun buat kamu, tapi tidak hal seperti ini. saya tahu saya tidak bisa berbuat apa-apa, ini keputusanmu, ini hidupmu. tapi asal kamu tahu sampai saat inipun saya selalu sayang sama kamu, tidak pernah saya membencimu seperti kamu membenci saya. semoga kamu berbahagia.

selamat malam,

mantan sahabat.

Tuesday, February 1, 2011

sundal

euphoria empat malam berakhir dengan baal yang banal.
ah mati rasa yang ku kenal,
kembali terasa kental =]

Friday, January 28, 2011

tidak jadi ah

hai blog, tadinya saya mau bercerita sama kamu, tetapi tidak jadi ah, saya mau bercerita sama tumblr saja, maafkan ya.

sampai jumpa blog,
selamat malam =]

Thursday, January 20, 2011

teman=tawa

desember, januari, luar biasa!
apa yang membuatnya luar biasa?

desember:
- Jogja
- bertemu teman lama
- bertemu teman baru
- mengenal teman baru
- ringan, bahagia
- tawa

januari:
- Bali
- mengenal teman baru
- mengenal teman baru
- mengenal teman baru
- mengenal teman baru
- confession, at first i like you..if i ever fall for a girl, that will be only you
- confession, the truth is, i like you too :)
- tawa

pernah merasa bahagia dan ringan setiap hari? saya? baru kali ini, dan ini sangat membahagiakan.
dan teman yang paling berarti, yang menemani saya, dari mulai terpuruk sampai saya merasa bahagia seperti ini adalah eyii, felicia maria :)
makasih eyii :')

Saturday, January 15, 2011

iya, saya bahagia

setelah penasaran karena kehilangan beberapa follower dan ternyata dia adalah salah satu diantaranya, entah kenapa saya malah tertawa, bahagia dan bersyukur.
lalu teman saya menelfon, hanya menangis, tidak berkata apa-apa, saya bisa merasakannya, saya pernah merasakannya, saya pernah seperti itu, setelah itu saya tersenyum dan lagi-lagi bersyukur saya sudah tidak seperti itu. saya merasa bahagia, lalu sibuk berterimakasih pada teman-teman saya, dan sempat bingung sendiri, kenapa saya bisa sebahagia ini? entahlah, yang pasti saya bahagia =]

"kamu pikir cuma dia sumber kebahagian kamu taunya salah besar?
taunya tanpa diapun kamu bisa kan
gak perlu emo-emoan gak jelas"
kata-kata dari teman saya yang akhirnya bisa saya jawab dengan pasti, iya saya bahagia, jauh lebih bahagia sekarang!

iya dua bulan terakhir ini saya benar-benar bahagia. pergi kesana kemari, bertemu teman-teman baru yang benar-benar membuat saya bahagia, tertawa setiap hari =]
tuhan benar-benar maha adil =]


Wed, Dec 15, 2010
10:49:20 PM
Kata orang 3 bulan pertama adalah neraka.
terimakasih tuhan tidak sampai 3 bulan saya sudah tidak merasakan neraka. Mungkin karena tanpa saya sadari, yang saya rasakan selama ini jauh lebih neraka daripada rasa kehilangan. Saat pertama memang seperti neraka, rasa sakitnya tidak hilang sampai berminggu, bukan karena takut kehilangan, tapi atas kekecewaan pada janji yang tidak pernah ditepati. Belum sampai satu bulan, dan untuk yang pertama kalinya saya bersyukur, merasa lega, dan saya menangis bahagia. saya lega tuhan, tidak lagi merasakan hal-hal seperti dulu lagi, saya lega tuhan, saya bahagia, terimakasih. Mengucap syukur rasanya selalu tidak cukup, terimakasih tuhan, terimakasih.
tak ada tangis kehilangan, tak ada kata "saya harus move on" tak ada. terimaksih tuhan, terimakasih atas berkah ini =']
(akhirnya note ini saya post juga)

siapa sangka ternyata saya bisa lebih berbahagia tanpanya, terimakasih sudah mau pergi dan terimaksih sudah membuat saya sakit hati. hal itu membuat saya lebih bisa mensyukuri kebahagian yang saya dapat. tahu tidak, saya bahkan sering menangis saat saya bersyukur atas semua kebahagiaan ini, tanpa dia. jangan pernah kembali =]